Tanda tanda dan gejala kelebihan bilirubin
Bilirubin bekerja sebagai antioksidan seluler. Tingkat normal bilirubin langsung atau terkonjugasi dalam darah adalah 0-0,3 mg/dL (miligram per desiliter). Sedangkan kadar bilirubin total harus antara 0,3 hingga 1,9 mg/dL.
Peningkatan level bilirubin dalam urin juga merupakan indikasi masalah kesehatan yang memerlukan perhatian medis segera.
Penyebab
Dikutif dari situs http://halosehat.com/ . Dari serangkaian tes yang telah dilakukan, seorang dokter akan dapat mengetahui berbagai macam penyebab dari peningkatan kadar bilirubin dalam tubuh pasiennya. Adapun penyebab-penyebab tersebut diantaranya adalah :
- Beberapa jenis infeksi seperti infeksi kandung empedu atau kolesistitis
- Beberapa penyakit warisan seperti sindrom Gilbert yang merupakan suatu kondisi yang mempengaruhi hati dalam memproses bilirubin.
- Penyakit yang menyebabkan kerusakan hati seperti hepatitis, sirosis, serta mononucleosis
- Penyakit yang mengakibatkan kerusakan pada empedu seperti kanker pankreas, serta batu empedu.
- Beberapa penyakit yang menyebabkan kerusakan sel-sel darah merah dengan cepat seperti penyakit sel sabit, hemolisis, anemia.
- Reaksi alergi pada saat menerima transfusi darah (reaksi transfusi)
- Tubuh kekurangan enzim untuk membantu memecah bilirubin.
- Efek penggunaan beberapa jenis obat-obatan seperti atazanavir (Reyataz); indinavir (Crixivan), steroid anabolik, beberapa jenis antibiotik, obat anti malaria, kodein, diuretik, morfin, kontrasepsi oral, rifampisin, dan sulfonamid.
- Penyalahgunaan produk alkohol dalam jangka waktu yang panjang
Tanda tanda dan gejala kelebihan bilirubin
Seseorang yang memiliki kadar bilirubin yang tinggi, kemungkinan besar akan mengalami beberapa gejala atau tanda-tanda seperti berikut ini :- Kehilangan nafsu makan
- Sering demam
- Mual, muntah
- Perut bengkak atau sakit
- Urin berwarna kuning atau kecoklatan
- Urin memiliki bau menyengat
- Tingkat energi rendah dan sering lelah
- Warna tinja pucat atau seperti tanah liat
- Sensasi gatal
- Kulit dan putih mata menjadi kuning
‘Kulit kekuningan’ adalah salah satu gejala utama peningkatan kadar bilirubin pada bayi baru lahir. Tingkat bilirubin tinggi umum terjadi pada bayi prematur pada saat kelahiran.
Pada orang dewasa, gangguan ini bisa menjadi tanda dari penyakit hati serius dan mengakibatkan kelelahan, pembengkakan pada pergelangan kaki, pengecilan otot, ascites (penumpukan cairan dalam rongga perut), kebingungan mental, atau bahkan koma dan perdarahan usus.
Itulah Tanda tanda dan gejala kelebihan bilirubin yang harus Anda ketahui. Semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda.
Baca juga : Cara Alami Mengatasi Kelebihan Bilirubin